Sabtu, Desember 31

tidur

tidur..
adalah waktu dimana manusia menyerahkan hidupnya,
dengan sadarnya ia rela tertidur,
untuk melepas lelah...

tidur
adalah waktu dimana manusia melepaskan semua beban pikirannya,
melepaskan semua sedihnya,
meyimpan semua tawanya,
hanya ingin merasakan tidur

tidur adalah saat aku ingin diam, dan berpikir tanpa pikiran..
tidur adalah saat aku ingin melayang bersama entah
tidur adalah saat aku ingin tertidur

Dua Ribu Sebelas

TERIMA KASIH UNTUK 2011 YANG MENYENANGKAN,
SEMOGA BANYAK KEBAHAGIAAN DI 2012
LOVE YOU AS ALWAYS

My Life my Adventure Slideshow Slideshow

My Life my Adventure Slideshow Slideshow: TripAdvisor™ TripWow ★ My Life my Adventure Slideshow Slideshow ★ to Surabaya, Lombok and Jakarta. Stunning free travel slideshows on TripAdvisor

Rabu, Desember 28

perjalanan

hidup adalah sebuah perjalanan,
dilahirkan adalah awal dari perjalanan,
berjalan dengan tuntunan,
berjalan dengan ajaran,
berjalan dengan harapan,
berjalan dengan cita cita,
berjalan dengan tujuan,

sampai pada suatu titik, perjalanan tuntunan itu berakhir,
tapi bukan berhenti,
hanya memulai suatu yang baru,

perjalanan baru,
perjalanan kehidupan yang baru,


pernikahan...

duniaku, dunia bacaku, taman kata kecilku

Ini adalah citaku, harapku, hasratku, dan pintaku pada Tuhanku.
membuat duniaku,
membuat dunia bacaku,
membuat taman baca, bukan..
lebih tepatnya suatu tempat dimana buku buku itu bisa menari dengan bebas ditangan seorang pencintanya,
tempat mereka dihargai lebih..
dicari dan disukai,
itu tempatku, duniaku, dunia bacaku..

Dalam citaku, aku berkhayal, tentang buku dan pembacanya
senang rasanya melihat senyuman itu bisa ada dalam setiap pemegangmu
senang rasanya bisa melihat kau menari dan menggeliat indah di tangan pembacamu

senang rasanya kau dan mereka mendapatkan ilmu dan kenyamanan


kadang aku berfikir, apa bedanya buku pelajaran dengan novel?
sama sama buku tapi berbeda cara memperlakukannya,
buku pelajaran, kita membutuhkannya, tapi kadang kita tidak menyukainya,
akhirnya kita memperlakukannya dengan tidak layak,
hanya ada disaat kita membutuhkannya,
maka kita mencarinya,,
setelah tidak berguna, kita menaruhnya, entah dimana,
sampai pada suatu saat kita kembali membutuhkannya,
dan yang tersisa adalah bukan kenangan,
tapi kebutuhan,dia tidak untuk dikenang, tapi untuk diingat dan akan dicari suatu hari nanti



sedangkan novel,
kita membelinya karena menyukainya,
memperlakukannya dengan baik,
memegangnya dengan romantis,
membacanya perlahan, satu demi satu halaman,
tidak jarang terbawa penasaran,
tapi kita sabar menunggu,
sampai pada suatu akhir,
akhir cerita novel,
senang atau sedih, baik atau buruk,
lalu kita menyimpannya dalam suatu rak,
bersama novel novel lain,
dan yang tersisa adalah kenangan,
untuk dibagikan, kenangan tentang cerita novel tersebut.




tidakkah ini mirip dengan kehidupan?
dalam hidupmu bagaimana orang memperlakukanmu?
seperti novelkah atau buku pelajaran?
mungkin cerita bergambar atau komik punya referensi lain dari bagian kehidupan ini...


ini ada dalam duniaku, dunia bacaku, taman kata kata kecilku,


selamat dini hari yang indah, dengan hujan yang masih membasahi,
meromantiskan aku denganmu

selamat dini hari duniaku..

pagi,embun, siang, terik, malam, bintang

pagi,
hidup dimulai ketika mentari malu malu muncul dengan perlahan...
ketika dingin tidak beranjak pergi, dan masih dengan tenang menyelimuti.

pagiku kali ini,
dimulai dengan dingin dan tetesan embun pagi,
bau basah, bau pepohonan, bau pagi dunia ini..
pagiku kali ini, nyaman...
pagiku kali ini adalah tentang keromantisanku dengan alamku,
pagiku kali ini adalah tentang kerinduanku pada angin dinginku,
pagiku kali ini bersamamu embun

Dingin

kali ini kamu sungguh terlalu,
membuatku tak bisa tidur,

hei dingin,
berhentilah meromatisiku malam ini,
aku ingin tidur!!!

jangan merayuku atau memaksaku lagi.

me and the cup of tea

aku sedang minum teh dini hari ini,
bukan kopi yang banyak memberi inspirasi,
tidak juga cokelat yang meromantisi pagi ini,

ini dini hari, dan aku masih bersamamu
dan juga segelas teh,

kamu tahu, ini adalah dini hari terindah,
aku masih terjaga dan itu bersamamu,

benar aku bersamamu? atau hanya segelas teh?

aku bersamamu!!!!
ini nyata, karena teh tidak memabukkan dan aku tidak sedang mabuk,

hmm, kuralat sedikit..

aku sedikit mabuk sebenarnya,
entahlah, ini mabuk atau bukan,
ini mabuk kurasa,
aku mabuk cinta,


tapi aku sadar kali ini,
dini hari ini aku bersamamu,
ya bersamamu, bersamamu dalam gerimis,

terimakasih secangkir tehku,
telah membawaku bersamanya malam ini,
bersamanya yang terasa nyata,


aku dan segelas tehku, bersamamu yang disampingku
dini hari ini

Selasa, Desember 27

Jumat, Desember 23

Ini Bukan Tentang Aku Dan Kamu hanya Aku Dan Tuhanku

Lagi lagi akuu bertanya dalam hati,
apakah ini cobaanMu Tuhanku?
Ataukah kau sedang mengajarkanku tentang sesuatu

Ini tidak mudah
Aku mengerti
cukup mengerti bahwa manusia tidak langsung berlari tp memulai dgn berdiri

Manusia tidak langsung bicara
tapi memulai dgn mengucap kata,


Tuhanku,
Perjalanan ini sangatlah panjang,

tapi semoga berakhir indah


Tuhanku,
Ini adalah tentang aku dan kamu
Dan tentang aku yang sedang belajar

Belajar berjalan
Belajar berkata
Belajar mengerti
Belajar setiap arti hidup

Tuhanku,
Jangan berhenti mengajariku

pagi

pagi adalah ketika aku masih terlelap dan kuhirup aroma tubuhmu
pagi adalah ketika aku masih berselimut dan kurasa tanganmu membelaiku
pagi adalah ketika aku membuka mata dan kudengar kau memanggil namaku

pagi adalah ketika aku merasa kehadiramu nyata
pagi adalah ketika kamu tidak hanya menjadi khayal tapi menjadi nyata

pagi,adalah harapan
pagi,adalah cita cita

pagiku adalah kamu


selamat pagi kamu, kamu yang selalu menjadi pagiku

selamat pagi, pagiku

that why God called all of this is LIFE...

Kadang, manusia (aku, kamu, kita, dan mereka) selalu mengeluh mungkin dengan halus mereka bertanya, kenapa kita hidup? untuk apa kita hidup? kenapa harus hidup? hidup itu apa?. Kita (manusia) hanya bisa bertanya, setiap hari bertanya, berusaha mencari jawaban, atau mungkin lebih tepatnya pembenaran atas yang dinamakan asumsi atau jawaban dari pertanyaan mereka. Hidup itu adalah keluhan dari beberapa orang, ungkapan kesenangan dari sebagian orang, dana rasa syukur bagai beberapa orang.
            Tuhan, menciptakan kita hidup yang sangat indah dengan banyak keindahan didalamnya, manusia, hewan tumbuhan. Manusia cinta, benci, Manusia persahabatan, harapan pengabdian, itu adalah hidup yang dinamakan hidup, sebenarnya bagian dari kehidupan yang dijalani oleh manusia. Dahulu aku bertanya apakah semua orang  mengalami, merasakan, menjumpai apa yang aku alamai, rasakan, dan jumpai. Apakah semua orang memiliki cerita yang sama dalam satu waktu yang sama, apakah semua orang merasakan hal yang sama dalam waktu yang sama, apakah hanya aku yang merasa sedih, apakah hanya aku yang merasakan marah, apakah hanya aku yang merasakn kecewa, apakah di dunia ini hanya aku.
            Dan dalam suatu ketika yang entah tiba tiba aku berfikir, “tidak” aku, dia, dan mereka tidaklah sama. Aku dan ayah Ibuku bahkan memiliki rasa, cara, dan harapan yangberbeda, aku dan kakakku tidak sedang dalam suatu hal yang sama. Aku dengan orang didepan di belakang, disamping pun sangatlah berbeda. Mereka, ada yang sedang tertawa, ada yang sedang bersedih ada yang sedang menangis ada yang sedang kecewa, ada yang sedang bergembira. Dan aku sedang memandangi mereka yang sedang berasa.
“Is it Life God? I ask to My Lord For a second”

Sapi diatas sebuah truk

Hari itu bukanlah hari ini,,hanya saja waktu itu blognya belum dibuat,heheheh

Hari ini tanggal 8 Juli 2011

Saya sedang menikmati perjalanan panjang tol cipularang, dari bandung menuju Bogor,, it's long trip...hehehe (just kidding),,

dan tiba tiba saya melihat sapi, sapi diatas sebuah truk,
entah apa yang terlintas saat itu, tapi saya hanya merasa kasihan,
kasihan pada sapi,

sapi itu adalah mahluk tanpa rasa marah (itu dalam pikiran saya)
sapi itu memiliki mimik muka yang konstan dan stabil, tidak pernah menjadi sapi pemarah, tidak pernah menjadi sapi yang bersedih, tapi tetap menjadi sapi, sapi yang rendah hati
sapi yang dengan muka sapinya..
muka sapi,,
buat saya muka sapi itu adalah muka tanpa rasa kesal, muka tanpa rasa marah,
muka yang apa adanya.

saat itu saya sangat bersedih, mungkin karena sapi itu terlalu menyedihkan buat saya,
saya mencoba memposisikan menjadi sapi saat itu.

seandainya saya dilahirka menjadi seorang sapi dan sapi menjadi saya, maka saat itu
saya ada di truk berdiri, berangin anginan, kepala saya ada dibawah tiang agak saya tidak banyak bergerak, seperti akan dipancung, dan saya mabuk angin
dan sapi sedang melihat saya berdiri di truk, apakah sapi akan berpikir seperti saya?

dan saya bersyukur, sangat bersyukur menjadi manusia,
manusia punya hak * yang selama ini diperjuangkan berbagai macam pihak
manusia punya keinginan,
manusia bisa berfikir, dan manusia bisa mengomentari dan mengeluh,,
tapi saya sedih juga menjadi manusia,
karena manusia, saya rasa tidak lebih baik dari sapi,
sapi yang harus berdiri dari satu kota ketempat lain,
sapi yang tetap sabar dan tidak marah atau mengeluh,
sapi yang tetap dengan muka sapinya.

jika saat itu kita menjadi sapi, apakah kita masih memiliki wajah sapi?

apa itu cinta?

apa itu cinta?

sebuah kata berjuta makna, membuat orang separuh gila, membuat orang menjadi gila,
perasaan seperti apakah itu cinta?

simbolnya merah berbentuk hati, mungkin dilambangkan seperti jantung yang diindahkan berbentuk daun waru, di warnai merah agar terlihat indah dan manis...
tapi sebenarnya perasaan apakah itu cinta?

apakah perasaan berdesir saat tangan bersentuhan?
apakah perasaan deg deg kan ketika akan bertemu?
apakah perasaan tidak nyaman saat melihatnya bersama yang lain?
apakah perasaan aneh yang tertinggal saat dia tak ada?

apakah cinta?
sejuta pujangga mengartikannya, beribu filsuf mencoba menelaahnya,
tapi rasa itu tak bisa diartikan, tapi bisa ditelaah,,
kadang ada rasa nyeri saat melihatnya bersama yang lain,
kadang ada rasa hampa saat dia tak ada,
rasa ingin bertemu yang disebut rindumu seringkali menjadi bumbu,

dan rasa bahagia saat melihatnya,
ingin selalu bersama,,

apakah cinta egois?
mungkin, dan memang benar..
jika cinta tidak egois,,tidak mungkin ada keinginan memiliki

apakah cinta itu indah?
ya,cinta itu indah
karena ketika kita mencinta
mencoba berbagi rasa,
mencoba berbagi apa yang disebut perasaan bahagia,,

apakah aku sedang jatuh cinta?
iya, mungkin,
aku bahagia karena mencinta,
dan sedang merintih karena mencinta
sedang merindu dilanda cinta

15 juli 2011. 02.23

saya tidak dapat tidur pagi ini,
mungkin tidur lebih baik,
saya lelah,

saya tidak tahu
salah atau benar itu apa?

saya tidak mengerti
mengapa harus ada salah atau benar?

manusia,
dilahirkan sebagai mahluk paling sempurna,
dilahirkan sebagai mahluk yang lebih dari mahluk lain,
tapi manusia sendiri pun tidak sempurna,,

manusia, hanyalah manusia,

saya juga manusia,
bukan manusia sempurna,
itu pasti
bukan manusia yang tidak memiliki dosa
itu lebih pasti
bukan manusia yang katanya cerdas
ada yang bilang begitu

lalu manusia seperti apa saya?

Kamis, Desember 22

cemburu

satu
cemburu, 22/12/11

aku cemburu,
aku ragu,
aku merindu,

malam ini kelabu, rindu, aku merindukanmu,

satu, itu kamu,

tapi aku cemburu,

cemburu pada kenanganmu,
                                                 cemburu dengan imajiku,

                                                aku cemburu, sangat cemburu

                                                mungkin rindu kadang membuat aku cemburu
                                                atau karena cemburu maka aku rindu?

                                               entahlah

                                               tapi aku tidak suka rasa ini, rasa rindu mencemburu
                                               cemburu atas nama rindu,


                                              berlebihan!


                                             aku cemburu.cukup.tanpa tahu apa itu.
                                             cemburu